Kabarnews.co, TENGGARONG – Rencana pembangunan Kantor Kecamatan Sanoja Barat di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) siap dimulai tahun ini. Informasi ini disampaikan oleh Camat Samboja Barat, Burhanuddin, pada Selasa (14/5/2024).
Menurut Burhanuddin, pemerintah kecamatan telah mengajukan rencana pembangunan ini pada tahun 2023, dan proses konstruksi fisiknya akan dimulai pada tahun 2024.
“Ya, tahap perencanaan sudah selesai pada tahun 2023. Tahun ini, pembangunan fisiknya akan dimulai,” jelas Burhanuddin.
Dia menambahkan bahwa proyek pembangunan Kantor Kecamatan Samboja Barat akan dikelola oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar dengan alokasi anggaran sebesar Rp22 miliar.
“Tahun ini, Rp 22 miliar telah dialokasikan untuk pembangunan kantor camat,” tutupnya.
Selain kantor camat, di atas lahan seluas 2,5 hektar tersebut juga akan dibangun Ruang Serbaguna dan Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN). (Adv)
Penulis : Reihan Noor