Senayan Park Jadi Saksi, 2000 Perempuan Berhijab Batik Pecahkan Rekor MURI

No comments
Foto: 2000 peserta perempuan menggunakan kerudung motif batik dalam acara “Jalan Sehat AIFA 2025”.
Foto: 2000 peserta perempuan menggunakan kerudung motif batik dalam acara “Jalan Sehat AIFA 2025”.

Kabarnews.co, JAKARTA – Sebuah pencapaian luar biasa tercatat di Senayan Park, Jakarta, ketika 2000 perempuan berhijab dengan seragam batik berhasil menorehkan namanya dalam Museum Rekor Indonesia (MURI). Acara bertajuk Jalan Sehat AIFA 2025 ini menjadi momentum bersejarah yang memperlihatkan harmoni antara budaya, olahraga, dan kebersamaan.

Keberhasilan pemecahan rekor ini merupakan hasil sinergi antara MN KAHMI (Majelis Nasional Korps Alumni HMI), Forhati, Komunitas Jalan Sehat, serta Batik Trusmi, produsen batik ternama asal Cirebon. Piagam penghargaan Rekor MURI diserahkan langsung kepada Dr. Herman Khaeron selaku Koordinator Presidium MN KAHMI.

“Hijabnya dari Batik Trusmi Cirebon. Pemecahan rekor MURI perempuan berhijab dengan motif batik ini merupakan hasil kerja keras kami bersama sejumlah pihak yang terlibat,” ujar Sakti M. Harahap, Penanggung Jawab Acara Jalan Sehat AIFA 2025.

Perjalanan panjang menuju suksesnya acara ini tak lepas dari dedikasi panitia dan seluruh tim yang memastikan kelancaran setiap detail kegiatan. Hasilnya, acara berlangsung meriah dan penuh makna.

“Hasilnya, Alhamdulillah, acaranya sukses. Kami merasa sangat bersyukur,” tutur Sakti saat ditemui di kawasan Senayan Park.

Selain menjadi ajang pemecahan rekor, acara ini juga menjadi sarana untuk mengapresiasi kekayaan budaya Indonesia. Hijab batik yang dikenakan para peserta bukan hanya sekadar simbol, tetapi juga bukti nyata bahwa tradisi dan modernitas dapat berpadu dengan harmoni.

Melalui kegiatan ini, MN KAHMI dan para pendukung ingin menegaskan bahwa perempuan berhijab dapat berperan aktif dalam pelestarian budaya sekaligus menjadi agen perubahan dalam berbagai aspek kehidupan.

Acara ditutup dengan penyerahan piagam Rekor MURI serta sesi foto bersama para peserta. Rekor yang tercipta ini menjadi bukti bahwa kebersamaan dan kerja sama yang solid dapat menghasilkan prestasi besar. (*)

Sumber :
https://suaraindonews.com/2000-perempuan-berhijab-batik-trusmi-pecahkan-rekor-muri/

Penulis : Rachaddian (dion)

Baca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar

Ads - Before Footer