Jakarta – Film horor yang dinantikan dengan penuh antusiasme, “Vina: Sebelum 7 Hari”, akhirnya meramaikan layar bioskop di seluruh Indonesia. Film ini resmi tayang mulai tanggal 8 Mei 2024!
Dikisahkan bahwa film ini terinspirasi dari kisah nyata seorang gadis muda yang sangat memilukan. Cerita gadis ini pada akhirnya dibuat menjadi sebuah film menegangkan.
Dibalut dengan sentuhan sutradara kondang, Anggy Umbara, yang sebelumnya telah sukses dengan film-film horor seperti “Munkar” dan “Siksa Neraka”, “Vina: Sebelum 7 Hari” diharapkan mampu mengguncang hati para penontonnya.
Kisah di balik layar pembuatan film ini juga tidak kalah menariknya. Pasalnya, melibatkan keluarga almarhumah Vina. Yang artinya, film ini memperoleh izin serta dukungan penuh untuk mengangkat cerita tragis yang dialami almarhumah Vina dalam kehidupannya.
Hanya saja, penonton dalam film ini terbatas, yakni untuk mereka yang berusia 17 tahun ke atas saja. Hal ini tidaklah mengherankan mengingat cerita yang cukup tragis dan mampu memicu trauma bagi penontonnya.
“Vina: Sebelum 7 Hari”, mengisahkan jejak jenazah almarhumah Vina yang ditemukan di flyover Cirebon. Kejadian tragis tersebut, awalnya dianggap sebagai kecelakaan motor tunggal, namun kecurigaan muncul ketika tubuh Vina ditemukan dalam keadaan rusak.
Akibat kurangnya bukti, nenek Vina yang diperankan oleh Lydia Kandou, tidak bisa membuktikan kecurigaannya itu. Mereka juga tidak bisa menolak versi resmi kepolisian.
Merasa kematiannya tak adil, akhirnya arwah Vina merasuki tubuh sahabatnya, Linda, diperankan oleh Gisellma Firmansyah.
Dengan batas waktu hanya sekitar 7 hari setelah kematiannya, arwah Vina berusaha mengungkap kebenaran menyakitkan yang dialaminya.
Film ini tidak hanya menawarkan adegan-adegan horor yang menegangkan dan penuh dengan jumpscare, tetapi juga mengangkat isu-isu sosial yang relevan seperti kekerasan seksual dan ketidakadilan dalam sistem peradilan.
Upaya Vina mencari keadilan dihadapkan pada berbagai rintangan dan kekecewaan, mencerminkan realitas pahit bagi banyak korban kejahatan di Indonesia.
Bagi para pecinta film horor, jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan ketegangan dan misteri yang tersaji dalam film berdurasi tayang 1 jam 40 menit ini di bioskop terdekat Anda!